Last Updated on 1 year by Mas Herdi
Menggunakan mobil dengan tipe jip atau off-road ala-ala seperti Toyota Rush salah satu keluhannya adalah suspensi yang keras dan tidak nyaman. Setelah mengganti semua shock breaker & per keong di Toyota Rush 2015, kenyamanan sudah didapat. Namun untuk mendapatkan kenyamanan ekstra, saya memutuskan untuk mengganti ban-nya juga dengan Continental UltraContact UC6.
Review Ban Continental UC6 UltraContact
Ban bawaan Toyota Rush 2015 sebenarnya sudah bagus, yaitu Brigdestone Dueler H/T yang dijual dengan harga sekitar 1,4juta untuk satu ban-nya, dengan profile 235/60 R16. Namun menurut review yang saya baca dan beberapa fact sheet, Continental termasuk produsen ban yang win-win di semua aspek, grip, mileage, comfort (empuk) dan pengereman (braking). Setelah dicek ban Bridgestone bawaan ini tahun produksinya 2015, artinya sudah 7 tahun Toyota Rush saya menggunakan ban Bridgestone, dan sudah saatnya diganti. Karena itu saya coba upgrade semua ban saya ke ban Continental, pilihan yang saya ambil adalah Continental UltraContact UC6 profil ban 235/60 R16 dengan Diamond Edge technology.
Sebelumnya saya ganti ban belakang dulu, sekitar seminggu sebelum lebaran di bulan April saya ganti ban belakang dengan Continental UltraContact UC6, kemudian setelah dipakai 3 minggu termasuk perjalanan jauh ke Surabaya, memang terbukti kualitas ban ini yang empuk namun responsif dan tidak selip di jalanan basah atau saat dikendarai sewaktu hujan.
Akhirnya sekitar akhir bulan Mei, saya ganti juga ban depan nya dengan Continental UltraContact UC6 ini. Hasilnya ada penambahan kenyamanan yang lumayan signifikan.
Sebelumnya ketika saya masih menggunakan Bridgestone Dueler H/T untuk ban depan, saya bisa merasakan getaran yang lumayan kasar ketika membentur polisi tidur, namun benturan tersebut terasa lebih halus ketika yang mengenai ban belakang yang sudah diganti dengan Continental UC6.
Setelah keempatnya saya ganti dengan Continental UC6, benturan dengan polisi tidur terasa lebih halus baik di ban depan dan belakang.
Berikut ini fitur utama dari Continental UC6 yang saya dapat dari brosurnya.
Untuk ban-nya sendiri, saya beli di Tokopedia seperti biasa. Ban belakang saya dapat di harga 1,4juta an sekaligus pasang, balancing, ganti pentil dan isi nitrogen di bengkel Arvia Jaya Semarang.
Ban depan saya beli di harga 1,2juta an karena tokonya ada di Jakarta, pasangnya sendiri tambah 20ribu per ban, belum termasuk balancing, nitro, dan spooring karena ban depan. Untuk ban depan total biaya pemasangan dll sekitar 275ribu rupiah. Total yang saya keluarkan untuk penggantian ban ini sekitar 5,5jt-6juta rupiah.
Apakah worth it? Tentu saja, sebenarnya saya ingin ganti juga ke Bridgestone Dueler H/T seperti ban bawaan, namun saya juga ingin merasakan driving experience dengan merk ban lain. Akhirnya saya ganti ke Continental UC6.
Ban Continental UltraContact UC6 ini sendiri termasuk ban yang senyap, road noise nya sangat minimal, jauh berbeda dengan Bridgestone Dueler yang ketika dibawa ngebut 100km/jam di tol saja suaranya sudah sangat berisik buat saya. Sehingga jika kalian mengutamakan kenyamanan dalam berkendara, kalian bisa menggunakan ban Continental UC6 ini.
Sedangkan alasan kenapa tidak mengganti ke velg yang lebih besar seperti R17, atau mungkin profil ban yang berbeda dan sebagainya. Sebagai catatan, ketika kita mengganti velg atau profile dengan ukuran yang lebih besar, maka itu akan mempengaruhi fuel consumption. Konsumsi bahan bakarnya tentu akan lebih boros, dan itu akan mempengaruhi hal lain juga seperti data speedometer, average fuel consumption, speed dan sebagainya. Karena itu saya lebih memilih menggunakan velg & profil ban yang sama dengan bawaan.
Itulah sedikit review saya tentang ban Continental UC6, dengan penggantian suspensi dan ban ini, bisa dibilang kenyamanan jauh lebih meningkat dan menyamai sedan (menurut saya). Apakah masih bisa ditingkatkan? Tentu saja masih :D. Tunggu saja di postingan selanjutnya.
Jangan lupa share pengalaman kalian menggunakan ban Continental, tire / ban apa yang digunakan di mobil kalian? Silahkan tulis di kolom komentar ya!
Beli Continental UltraContact UC6 di Tokopedia Jakarta.
Beli Continental UltraContact UC6 di Tokopedia Semarang.